Selamat Datang
Website ini didedikasikan untuk anda yang ingin meningkatkan kualitas diri dan menjadi pribadi yang paripurna. Jika butuh informasi silahkan hubungi kami. Kami sangat senang melayani anda.
Salam sukses....
Rudi Hernanda
Call : 0813-8486-2228​​

Workshop Membangun Literasi Kompetensi Para Pengelola Perpustakaan
​
​
Saya dan 3 Pustakawan Utama Perpustakaan Nasional RI diberi amanah oleh Perpustakaan Nasional RI untuk menjadi nara sumber dalam kegiatan Workshop Literasi dengan tema Membangun Literasi Kompetensi Para Pengelola Perpustakaan. Workshop yang diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Kabupaten Bekasi ini dilaksanakan tanggal 18 dan 19 Oktober 2021 bertempat di Hotel Java Palace Cikarang.
Tak kurang dari 35 peserta perwakilan dari para pengelola perpustakaan Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Kabupaten Bekasi, perpustakaan sekolah se Kabupaten Bekasi, Perpustakaan Desa se Kabupaten Bekasi, Duta baca se Kabupaten Bekasi, Pengelola taman bacaan se Kabupaten Bekasi dan para pegiat literasi memenuhi Ruang Rama Shinta lantai 2 Hotel Java Palace.
